Program Inovasi Aspek Keanekaragaman Hayati Regional Kalimantan

Dengan segala upaya untuk menjaga kelestarian keaneragaman hayati di pulau Kalimantan perlu adanya program yang dilakukan oleh pemerintah dan masyarakat. Langkah PT Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan dengan anak perusahaanya diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan terutama untuk konservasi keanekaragaman hayati. Kepedulian masyarakat akan pentingnya keanekaragama hayati baik itu tananam atau tumbuhan juga keanekaragaman hewani. Upaya yang telah dilakukan oleh DPPU Supadia dengan program penanaman 100 bibit mangrove di Kawasan ekowisata Telok Bediri. IT Pontianak melaksanakan program pengembangan ecotourism Pulau Lemukitan dan pembangunan Aviary. IT Balikpapan dengan melaksanakan program budidaya unggas sebagai media pembelajaran. DPPU Syamsuddin Noor dengan membuat program Edupark Demplot Tanaman Endemik Kalimantan Selatan. Ada banyak tanaman endemik yang ada di Kalimantan Selatan. Itu harus dilestarikan dan dijaga dengan baik agar tidak punah. Diharapkan masyarakat bisa menjadi pelopor untuk menjaga keanekaragaman hayati. Memang tidak mudah untuk melakukan itu semua namun dengan adanya kerjasama dan kepedulian semuanya bisa diatasi dengan baik dan mudah. Semuanya harus ada konservasi untuk menjaga kelestarian dari kepunahan. Dengan adanya program tersebut diharapkan bisa menjaga dan melestarikan keanekaragaman hayati yang ada di Pulau Kalimantan. Kelak nanti generasi yang akan dating dapat menikmati jerih payah konservasi keanekaragaman hayati. Alam yang terjaga dengan baik dapat menghasilkan sumber-sumber alami untuk keberlangsung hidup manusia. Jika alam rusak maka sumber-sumber alami yang dihasilkan juga rusak. Jaga alam dengan baik sebagaimana alam merawat kita dengan baik.

Download Buku Program Inovasi Aspek Keanekaragaman Hayati Regional Kalimantan

Program Inovasi Aspek Keanekaragaman Hayati Regional Kalimantan

Posted in Blog.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *